BNNK Gelar  Diseminasi Informasi P4GN melalui Talkshow
Ket [Foto]:

BNNK Gelar Diseminasi Informasi P4GN melalui Talkshow

TEMANGGUNG, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Kabupaten Temanggung menggelar desiminasi informasi Pencegahan dan Pemberantasan, penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) melaljui talkshow Kamis kemarin (24/1) di Loka bakti Praja Setda Kabupaten Temanggung. Acara dihadiri PJ sekretaris Daerah Suyono dan pejabat terkait serta diikuti utusan dari barbngai instansi.
Penjabat Sekretaris Daerah Kab Temanggung Drs. Suyono, MM. menyampaikan bahwa Pemkab Temanggung mendukung penuh kegiatan P4GN di wilayah Temanggung. Sesuai arahan Instruksi Presiden No 6 Tahun 2018 tentang Rencana Aksi P4GN 2018-2019 Pemda Temanggung mengintruksikan kepada SKPD dan BUMD untuk melaksanakan kegiatan dan melaporkan ke aplikasi Sismonev sesuai dengan arahan. Sekda menyatakan bahwa SKPD yang tidak melakukan intruksi Inpres No 6 Tahun 2018 akan diberikan sangsi.
Kepala BNNK Temanggung AKBP Renny Puspita. Beliau menyampaikan bahwa permasalahan narkoba di Temanggung telah merambah ke seluruh komponen masyarakat mulai dari pegawai, swasta dan pelajar. Ia menyampaikan strategi P4GN yg bisa dilakukan secara bersinergi dengan seluruh instansi. Dengan situasi Indonesia yang saat ini dalam status Darurat Narkoba, BNNK Temanggung berharap dengan kegiatan ini bisa menekan angka pecandu narkoba. Sesuai dengan strategis P4GN yaitu menekan permintaan dalam hal ini pengguna narkoba (demand reduction) dan menekan pasokan atau suplai (supply reduction). Dan dengan tiga prinsip bersinergitas yaitu bekerja sama dengan stakeholder lain, berkesinambungan dan berkesimbangan. Sehingga problem narkoba bisa dicegah dan bahkan bisa dibumihanguskan dari Indonesia.
Dalam kesempatan ini disampaikan pula cara pelaporan rencana aksi P4GN melalui aplikasi Sismonev dan diuji cobakan kepada aplikator yg hadir. (Hms19/Edy Laks )

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook