Ket [Foto]:
Milad ke-41 SMK 17, Pemkab Temanggung Tegaskan Dukungan Dunia Pendidikan
Temanggung - Pemerintah Kabupaten Temanggung terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat sektor pendidikan, khususnya pendidikan menengah dan vokasi. Salah satu bentuk dukungan tersebut diwujudkan melalui pemberian fasilitas pinjam pakai lahan milik pemerintah daerah kepada SMK 17 Temanggung guna menunjang kelancaran kegiatan belajar mengajar.
Bupati Agus Setyawan menyampaikan, bahwa lahan yang selama ini digunakan oleh SMK 17 Temanggung tetap dapat dimanfaatkan untuk aktivitas pendidikan. Pemkab Temanggung memutuskan memberikan pinjam pakai lahan sebagai bentuk dukungan terhadap keberlangsungan dunia pendidikan di daerah.
“Kebijakan pinjam pakai ini merupakan wujud partisipasi dan kebersamaan antara pemerintah daerah dengan lembaga pendidikan. Meskipun tidak berupa bantuan anggaran secara langsung, fasilitas ini diharapkan dapat memperkuat penyelenggaraan pendidikan,” ujar Bupati Agus Setyawan usai menghadiri peringatan Milad ke-41 SMK 17 Temanggung, Sabtu (17/1/2026) di Gedung Sasana Budaya Bumi Phala.
Ia menegaskan, bahwa Pemkab Temanggung akan terus memberikan dukungan secara berkelanjutan terhadap sektor pendidikan sebagai bagian dari upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mengapresiasi peran Yayasan 17 melalui SMK 17 Temanggung yang selama ini telah berkontribusi nyata dalam memajukan pendidikan menengah atas di Kabupaten Temanggung.
“SMK 17 memiliki andil yang luar biasa dalam pengembangan pendidikan di Temanggung, khususnya dalam menyiapkan generasi muda yang siap kerja, serta siap melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi,” tandasnya.
Menurut Bupati, momentum peringatan hari jadi sekolah diharapkan dapat menjadi pemacu semangat seluruh civitas akademika untuk terus meningkatkan mutu pendidikan, sekaligus memperkuat pembinaan karakter peserta didik.
“Apabila anak-anak dididik dan diarahkan dengan baik, InsyaAllah ke depan akan memberikan manfaat yang luas, baik bagi daerah maupun masyarakat,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala SMK 17 Temanggung, Tri Susanto menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemkab Temanggung atas dukungan yang diberikan, khususnya terkait kejelasan status lahan sekolah.
Ia mengungkapkan, bahwa lahan tersebut telah dimanfaatkan selama puluhan tahun untuk kegiatan pendidikan, namun belum memiliki perjanjian tertulis yang jelas. Dengan adanya mekanisme pinjam pakai dari pemerintah daerah, pihak sekolah kini dapat lebih tenang dalam mengembangkan program pendidikan.
“Dengan kejelasan status lahan, kami dapat lebih fokus meningkatkan kualitas pembelajaran dan pengembangan pendidikan di SMK 17 Temanggung,” ujarnya.
Tri Susanto juga menjelaskan, bahwa peringatan natalis sekolah tahun ini dilaksanakan secara sederhana sebagai bentuk kepedulian sosial dan empati terhadap masyarakat yang tengah mengalami musibah di sejumlah wilayah.
Rangkaian kegiatan diawali dengan seremoni pembukaan oleh Bupati Temanggung, kemudian dilanjutkan dengan penampilan bakat dan minat peserta didik dalam bidang seni tradisional serta kreativitas pelajar.
Melalui sinergi antara pemerintah daerah dan lembaga pendidikan, Pemkab Temanggung berharap kualitas pendidikan vokasi semakin meningkat, serta mampu melahirkan lulusan yang berkarakter, berdaya saing, dan siap menghadapi tantangan masa depan. (Aiz;Akb;Ekp)







Tuliskan Komentar anda dari account Facebook